Ketua DPRD Bengkalis Dampingi Wagub Riau Sosialisasi P4GN di Bengkalis

dibaca: 1801 kali
Oleh: Admin Pemerintahan Daerah | Selasa, 19 November 2019 - 18:37:48 WIB

Ketua DPRD Bengkalis Dampingi Wagub Riau Sosialisasi P4GN di Bengkalis

 

BENGKALIS - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Kesbangpol Prov.Riau  hari ini melakukan Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), Selasa ( 19/11/2019) Pukul 8.00 WIB di Gedung Daerah Datuk Laksamana Bengkalis.

 

Pada acara Sosialisasi kali ini langsung dihadiri Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nasution, didampingi Setda Kabupaten Bengkalis, H.Bustami, HY, Ketua DPRD Bengkalis, H.Khairul Umam, Lc, M.Sy, Kapolres Bengkalis, AKBP Sigit Adi Wuryanto, S.I.K MH, Dandim Bengkalis, Letkol Inf Timmy Prasetya Hermianto, S.Sos dan tamu undangan dari OPD Kabupaten Bengkalis, Pelajar dan Mahasiswa.

 

Kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan untuk melakukan pencegahan terhadap maraknya peredaran Narkoba di Pulau Bengkalis akhir - akhir ini, sebagaimana diketahui bahwa Pulau Bengkalis merupakan jalur  pintu masuk barang haram tersebut dari luar negeri melalui pelabuhan tikus yang ada di Bengkalis.

 

Setelah acara sosialisasi selesai, Wakil Gubernur beserta rombongan dari Pemprov Riau dan didampingi sejumlah pejabat dari Forkompimda Bengkalis melakukan kunjungan ke Lapas Kelas IIA Bengkalis. Tujuan kunjungan tersebut adalah meninjau kondisi eksisting Lapas Bengkalis, Wakil Gubernur dipimpin Kalapas Kelas llA Bengkalis langsung masuk melihat satu persatu kamar tahanan beserta fasilitas yang ada di Lapas Bengkalis.  

 

Saat diwawancarai awak media Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nst menyampaikan “Setelah melihat kondisi Lapas Bengkalis, Tentunya kita sangat prihatin, Kalapas mengatakan bahwa kapasitas lapas sebenarnya hanya 392 orang, pada kenyataanya diisi hampir kurang lebih 1.600 orang dan ini sangat memprihatinkan. Saya juga faham, hampir semua kondisi lapas yang ada di Riau seperti itu, saat ini saya bersama-sama dengan Ketua DPRD Bengkalis akan melakukan upaya - upaya pembenahan sesuai dengan kondisi nyata dilapangan” kata Edy.

 

Saat disinggung apakah ada upaya Pemprov Riau untuk bisa menganggarkan melalui dana APBD Provinsi untuk pembangunan infrastruktur lapas, Edy menjawab “Pembangunan lapas ini merupakan tanggung jawab pemerintah pusat, terkait masalah pembangunan tentu kita melihat payung hukumnya dulu, jika ada aturan yang membolehkan bahwa Pemprov Riau dapat menganggarkan maka ini akan menjadi pertimbangan bagi kami" tutup Wagub kepada bengkalisinfo.com.

 

Ditempat yang sama Ketua DPRD Bengkalis H. Khairul Umam, Lc, M.Sy juga menyampaikan terkait kondisi Lapas Kelas IIA Bengkalis. 

 

"Hari ini secara rill kita melihat kondisi lapas sangat prihatin, dan kita juga sudah melakukan pertemuan dengan kalapas beberapa hari yang lalu, terkait usulan kalapas untuk pembangunan infrastruktur dan ini sudah kita anggarkan melalui dana APBD tahun 2020 sekitar 6 Milyar kemudian nanti akan kita konsultasikan dengan Bupati Bengkalis Amril Mukminin terkait usulan tersebut " kata Khairul Umam.**

 

Penulis : Supian

  Print Berita

0 Komentar

Tulis Komentar

Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

Komentar Facebook