Saatnya EMP Malacca Straits Libatkan Kampus Yang ada di Bengkalis
dibaca: 5576 kaliBerita Sebelumnya
- Berita Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- Pemdes Pematang Duku Ikuti Pawai Taaruf Sukseskan MTQ Ke - 57 Kecamatan Bengkalis
- Info Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- PMII Bengkalis Bersinergi Dengan PLN Bengkalis: Wujudkan Akses Listrik Gratis Lewat Program Light Up
Berita Terkait
- Kasmarni Inginkan Golkar Dalam Barisanya di Pilkada Bengkalis 2020 Mendatang
- Wujudkan Langit Biru Bebas Karhutla, Polda Riau Gandeng Relawan Berbasis Aplikasi Lancang Kuning
- KPU Bengkalis Pastikan Tes CAT Calon PPK Berjalan Lancar
- Khairul Umam : Kerjasama Pemerintah Menunjang Keselarasan Pembangunan dan Pelayanan Masyarakat
- Tingkatkan Pelayanan Jasa Transportasi DPRD Labuhan Batu Kunker ke DPRD Bengkalis
- Ketua DPRD Bengkalis Bersama Camat Mandau Hadiri Musrenbang Kelurahan Duri Barat TA 2021
OPINI - Propinsi Riau merupakan salah satu propinsi di Indonesia yang memiliki Block Migas terbanyak di Indonesia. Keberadaan Block-block Migas tersebut telah mejadi penopang utama di Republik ini. Namun masa lalu beroperasinya Block-block Migas tersebut tidak dibarengi dengan penyiapan sumber daya manusia anak tempatan, sehingga anak tempatan lebih banyak menjadi penonton padahal Migas keluar dari tanah-tanah mereka. Kadang-kadang kita sebagai masyarakat Riau iri dengan daerah lain, ketika Block Masela di Maluku mau dioperasikan Pemerintah, SKK Migas dan K3S begitu antusiasnya menyiapkan sumber daya manusia masyarakat Maluku dalam menyambut beroperasi Block Masela tersebut.
Beberapa waktu yang lalu, EMP Malacca Straits telah melakukan sosialisasi akan melaksanakan seismik keberadaan Migas di Pulau Bengkalis dan sekitarnya yang merupakan bagian dari Block Malacca Strait, namun dalam proses sosialisasi tersebut yang juga dihadiri oleh SKK Migas belum ada tersirat akan melibatkan sdm anak tempatan dalam proses seismik maupun eksplorasi nantinya. Walaupun masih sifatnya uji sesismik 2 D namun pasca perpanjangan kontrak EMP Malacca Strait pada tahun 2018 yang lalu, keseriusan EMP Malacca Straits untuk melakukan investasi di Pulau Bengkalis ini semakin nyata.
Rasanya cukuplah kepahitan masa lalu yang dialami oleh anak-anak tempatan, apalagi saat ini Kabupaten Bengkalis telah memiliki Politeknik Negeri Bengkalis dengan berbagai disiplin keilmuan, seharusnya EMP Malacca Straits bijak memandang persoalan ini, rasanya tapat jika EMP Malacca strait dari awal menggandeng perguruan tinggi kebanggaan masyarakat Bengkalis ini. Oleh sebab itu pada kesempatan ini juga Pemerintah Propinsi, Pemerintah Kabupaten dan pihak-pihak lainnya seperti LAM Riau Kabupaten Bengkalis mempertanyakan kepada EMP Malacca Straits akan kebutuhan tenaga kerja dan spesifikasi yang dibutuhkan sehingga secara bersama-sama baik pemerintah (kementerian ESDM) dan SKK Migas, K3S, Pemerintah Propinsi, Pemerintah kabupaten dan perguruan tinggi mempersiapkan spesifikasi kebutuhan ternaga kerja yang dibutuhkan tersebut.
Demikian juga halnya Block Rokan yang akan segera beralih dari PT CPI kepada Pertamina pada tahun 2021 ini, rasanya cukuplah kepahitan masalalu dialami oleh anak-anak negeri ini. Ini Negeri Bertuan, Tuannya adalah anak cucu dari zuriat Nenek Moyang Negeri Lancang Kuning ini.
Penulis : Alfansuri, ST, M.Sc (Akademisi)
Print Berita
0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

