Tingkatkan SDM Kampus, STIE Syariah Bengkalis MoU Dengan Diskominfotik Kabupaten Bengkalis

dibaca: 814 kali
Oleh: Editor Pendidikan | Kamis, 03 Februari 2022 - 21:05:24 WIB

Tingkatkan SDM Kampus, STIE Syariah Bengkalis MoU Dengan Diskominfotik Kabupaten Bengkalis

Foto : Ketua STIE Syariah Bengkalis Khodijah Ishak pada saat memperlihatkan MoU bersama Kadis Diskominfotik Kabupaten Bengkalis Adi Sutrisno

BENGKALISINFO.COM - STIE Syariah Bengkalis terus berupaya untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sumber daya manusia (SDM) khususnya bagi mahasiswa yang bergerak dibidang media sosial. Hal tersebut dilakukan STIE Syariah Bengkalis dengan melakukan MoU dengan dinas komunikasi, informatika dan statistik Kabupaten Bengkalis. Rabu ( 02/01/2022).

 

MoU dilaksanakan di Kantor dinas komunikasi, informatika dan statistik Kabupaten Bengkalis. Kerjasama atau MoU dilakukan dalam rangka untuk peningkatan publikasi, penyediaan platform lapak perniagaan, penulisan opini dosen dan mahasiswa STIE Syariah Bengkalis.

 

Ketua STIE Syariah Bengkalis Dr. Khodijah Ishak dalam pertemuan itu menyampaikan bahwa, semoga kerjasama ini dapat berjalan dengan lancar dan harapannya agar para dosen dan mahasiswa dapat memanfaatkan peluang yang dapat menambah motivasi serta kinerja yang baik.

 

Selain itu kata Khodijah, kerjasama ini juga dapat membantu para dosen dan mahasiswa dalam mengakses semua informasi seputar kegiatan Pemerintah daerah Kabupaten Bengkalis seperti kegiatan pendidikan, pelayanan publik dan pembangunan.

 

Ikut hadir dalam kegiatan MoU antara lain, Kepala dinas diskoimpotik, Adi Sutrisno SE, Kabid diskoimpotik Drs. Syaiful Bahri, wakil ketua II STIE Syariah Bengkalis Fadhil Junery ME, Sy. wakil ketua III Dr. Sri Rahmany, dan Erwin.**

 

Penulis : SUPIAN

  Print Berita

0 Komentar

Tulis Komentar

Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

Komentar Facebook