M. Arsya Fadillah Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPD Partai NasDem Kab. Bengkalis
dibaca: 104 kaliBerita Sebelumnya
- Berita Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- Pemdes Pematang Duku Ikuti Pawai Taaruf Sukseskan MTQ Ke - 57 Kecamatan Bengkalis
- Info Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- PMII Bengkalis Bersinergi Dengan PLN Bengkalis: Wujudkan Akses Listrik Gratis Lewat Program Light Up
Berita Terkait
- Sampaikan Apresiasi dan Terima Kasih Pemkab Bengkalis dan Seluruh Pihak Pendukung
- Tanggapan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Terkait Pj Kepala Desa
- Tanggapan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Terkait Pj Kepala Desa
- Polres Bengkalis Sukses Gelar Panen Raya Jagung Serentak di Kecamatan Pinggir
- Dian Saputra : Tetap Semangat Jaga Solidaritas
- UKM Kesenian Bathin Alam Gelar Festival Seni Pelajar Se - Pulau Bengkalis
MANDAU, - Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Septian Nugraha, SE., M.IP, menghadiri Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Riau, sekaligus pelantikan kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Bengkalis periode 2025–2029. Acara ini berlangsung di Gedung Serbaguna Hotel Amadeo, Kota Duri, Rabu (01/10/2025).

Ketua DPRD Kab. Bengkalis Saat Menghadiri Pelantikan
Berdasarkan keputusan yang dibacakan, M. Arsya Fadillah resmi ditetapkan sebagai Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Bengkalis. Jabatan Sekretaris dipercayakan kepada Ahmad Husein, sementara Lilis Tarika didaulat sebagai Bendahara. Pelantikan pengurus dilakukan langsung oleh Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Riau, Willy Aditya, yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi XIII DPR RI.
Gubernur Riau Abdul Wahid dalam sambutannya menyebutkan bahwa gotong royong merupakan jalan menuju kebahagiaan kolektif sebagaimana disampaikan Kapolda sebelumnya.

Prosesi Pelantikan Juga di Hardiri Gubernur Riau, Kapolda dan Kepala Daerah Lain
“Saya merasa bangga bersama NasDem pada hari ini. Mudah-mudahan cita-cita Pak Surya, seperti disampaikan Kakak Willy, bahwa politik tidak boleh abu-abu, harus terang benderang, sehingga kita menatap masa depan dengan jelas. Bagi saya, hal terpenting adalah mewujudkannya. Sebagai Pemerintah Provinsi Riau, Insya Allah saya berjanji akan berusaha sekuat tenaga untuk menata Provinsi Riau ke arah yang lebih baik dan maju,” ucap Abdul Wahid.
Selanjutnya Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, dalam sambutannya menekankan pentingnya nilai-nilai keutamaan dan keadilan, baik terhadap sesama manusia maupun lingkungan. Ia mengusulkan konsep green policy sebagai upaya kolaborasi antara polisi, masyarakat, dan pemerintah daerah untuk menjaga lingkungan.

Tampak Hadir Beberapa Kepala Daerah di Riau
“Kami mengajak semua pihak untuk mengubah pola pikir agar lebih mencintai alam dan berkomitmen pada keadilan ekologis. Selain itu, penting menjaga sumber daya alam yang melimpah di wilayah ini serta mengatasi stigma negatif yang ada,” terangnya.
Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos., MMP, dalam sambutannya memberikan ucapan terima kasih kepada Ketua dan jajaran pengurus DPW Partai NasDem Provinsi Riau yang telah menunjuk serta mempercayakan Kabupaten Bengkalis sebagai tuan rumah pelaksanaan Rakerwil 2025.

M Arsya Fadillah Saat Pelantikan Ketua Nasdem Kab. Bengkalis
"Insya Allah, sebagai tuan rumah kami memiliki komitmen yang sangat tinggi serta siap untuk menjadi tuan rumah yang terbaik,” ungkap Kasmarni.
Lebih lanjut, Kasmarni juga menyampaikan ucapan selamat dan tahniah kepada Ketua beserta jajaran pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Bengkalis yang baru dilantik. “Semoga Bapak Ibu dapat menjalankan amanah ini dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab, serta memiliki semangat tinggi untuk bekerja demi masyarakat, khususnya dalam membantu pemerintah memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bengkalis,” imbuhnya.

Bupati Bengkalis Saat Hadir di Lokasi Pelantikan
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Bengkalis, Septian Nugraha, menyampaikan apresiasinya atas terbentuknya kepengurusan baru DPD Partai NasDem. Ia menekankan pentingnya sinergi antara legislatif, eksekutif, dan partai politik dalam mendukung pembangunan yang berpihak kepada masyarakat.
"Kehadiran kami di sini adalah wujud komitmen DPRD untuk terus menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan semua partai politik, termasuk NasDem,” ujar Septian.
Septian juga menyampaikan ucapan selamat kepada M. Arsya Fadillah beserta jajaran pengurus yang baru. Ia berharap kepengurusan ini dapat membawa energi positif dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan masyarakat Bengkalis.

Sejumlah Pengurus Nasdem Bengkalis Saat Pelantikan
Sementara itu, M. Arsya Fadillah yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bengkalis, menegaskan komitmennya untuk memperluas basis partai hingga ke seluruh kecamatan dan desa.
"Terima kasih atas amanah yang diberikan. Kami akan bekerja keras memperkuat partai. Dengan soliditas dan visi yang sama, kita yakin bisa membawa Bengkalis menuju kemajuan yang lebih baik,” ungkap Arsya.

Pengurus DPP Nasdem Saat Hadiri Pelantikan
Acara ini turut dihadiri Bupati ke-14 Amril Mukminin, SE., MM, Bupati Siak Afni Z, Wali Kota Dumai Paisal, Wakil Wali Kota Dumai Sugiarto, Wakil Bupati Rokan Hilir Jony Charles, Ketua DPW Partai NasDem Riau Willy Aditya, anggota DPR RI, Forkopimda Provinsi Riau, Forkopimda Kabupaten Bengkalis, serta sejumlah tokoh masyarakat lainnya.**
Penyunting : SUPIAN
0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

