Antisipasi Titik Api, Sertu Yuswan Kembali Gelar Patroli Karlahut Di Desa Sabak Permai
dibaca: 1136 kaliBerita Sebelumnya
- Hidupkan Budaya dan Lingkungan Lewat Festival Sampan Layar
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
- Bupati Bengkalis Kasmarni Tegaskan BBM SPBU Diprioritaskan Untuk Masyarakat
- Sambut HPN 2026, PWI Bengkalis Gelar PWI Night Fest dan CFN UMKM
Berita Terkait
- Serda Darwis Efreky Kembali Gelar Patroli Protokol Kesehatan di Kelurahan Sungai Mempura
- Antisipasi Virus Covid 19, Serka Alif Nurhaqqi Gelar Operasi Yustisi di Pasar Tradisional Minas
- Hindari Bahaya Covid 19, Pratu T. Silaban Gelar Kegiatan Monitoring di Pasar Terubuk
- Antisipasi Penularan Virus, Serka Yanuswar Gelar Sosialisasi di Desa Pangkalan Batang
- Cegah Pandemi Covid 19, Babinsa Desa Kudap Pelda Suardi Giat Lakukan Sosialisasi
- Situasi Cuaca Ekstrim, Babinsa Kampung Libo Jaya Serda Satria M Giat Lakukan Patroli Karlahut
BENGKALISINFO.COM - Personil koramil 12 Sabak Auh Sertu Yuswan bersama MPA kembali melaksanakan patroli kebakaran hutan dan lahan di Desa Sabak Permai Kecamatan Sabak Auh. Sabtu (06/11/2021), pukul.10.00 WIB
Menurut Sertu Yuswan kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka untuk memastikan bahwa situasi wilayah Kecamatan Sabak Auh terbebas dari titik api. Dikatannya lagi bahwa hal itu harus dilakukan mengigat situasi cuaca saat ini sangat ekstrim.
"Kita bersama masyarakat berpatroli ingin memastikan agar situasi wilayah Desa Sabak Permai terbebas dari titik api," kata Sertu Yuswan kepada wartawan BengkalisInfo.com
Selain melaksanakan patroli, Sertu Yuswan juga mengingatkan kepada warga Desa Sabak Permai dalam beraktivitas membuka lahan perkebunan tidak dengan cara membakar. Hal ini tentunya sangat berbahaya bagi lingkungan sekitar.
"Kita tau saat ini cuaca sangat ekstrim, dalam membuka lahan setiap warga tidak dibolehkan dengan cara membakar," ujar Sertu Yuswan
Sementara itu, Komandan kodim 0303 Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia mengapresiasi langkah yang dilakukan anggotanya dilapangan. Disebutkannya bahwa setiap anggota kita dilapangan selalu siap siaga berpatroli bersama warga menyisir areal perkebunan dan lahan untuk memantau titik api.
"Saya mengapresiasi anggota dilapangan selalu siap siaga dalam melakukan penanganan bahaya Karlahut," tutup Endik Yunia
Dari hasil pantauan dilapangan, kegiatan tersebut berjalan aman dan dalam situasi kondusif.
Ikut hadir dalam patroli karlahut antara lain, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan MPA Desa Sabak Permai.**
Penulis : SUPIAN
Print Berita0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

