Cegah Covid - 19, Babinsa Koramil 09/Minas kembali terapkan Gakplin

dibaca: 1254 kali
Oleh: Editor Kesehatan | Sabtu, 10 Oktober 2020 - 02:10:07 WIB

Cegah Covid - 19, Babinsa Koramil 09/Minas kembali terapkan Gakplin

Foto : Serma Zulkifli sedang berdialog dengan warga pasar tradisional Kelurahan Minas Jaya

SIAK, Berlangsung di wilayah Kecamatan Minas tepatnya dipasar tradisional Kelurahan Minas Jaya, Koramil 09/Minas Kodim 0303/Bengkalis kembali melaksanakan kegiatan sosialisasi protokol covid - 19. Jumaat (10/10/2020) pagi sekitar pukul.09.00 WIB.

 

Kegiatan sosialisasi kali ini yakni dalam rangka untuk memutus mata rantai penyebaran covid - 19 di Daerah pasar tradisional dengan menegakkan disiplin bagi warga pasar tersebut.

 

Babinsa Koramil 09/Minas, Serma Zulkifli mengungkapkan bahwa selain melakukan kegiatan sosialisasi berupa himbauan kepada masyarakat, kegiatan ini juga bertujuan menegakkan kedisiplinan agar masyarakat benar - benar mengikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah.

 

"Kita ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat pasar tradisional, karena disini merupakan tempat dimana orang berbelanja untuk kebutuhan sehari - hari, maka situasi disini akan selalu kita berikan pengarahan," Ungkap Serma Zulkifli.

 

Dalam kegiatan sosialisasi penerapan protokol covid - 19, yang diselenggarakan ini kita berharap agar masyarakat selalu menjaga kebersihan lingkungan pasar, khususnya pasar tradisional Minas Jaya, selalu mencuci tangan, menjaga jarak serta memakai masker jika keluar dari rumah.

 

"Kita berharap masyarakat tetap patuh dalam mengikuti protokol kesehatan dan selalu bekerja sama, dan gunakan masker jika keluar rumah," Sambung Serma Zulkifli.

 

Sementara itu, Komandan Kodim 0303/Bengkalis, Letkol. Inf. Lizardo Gumay, S.H. M.H mengatakan bahwa mengapresiasi kepada seluruh jajaran Koramil 09/Minas dalam melakukan kegiatan sosialisasi penerapan protokol covid - 19.

 

"Kita sangat apresiasi kepada seluruh anggota kita dilapangan yang melaksanakan kegiatan sosialisasi protokol covid - 19, karena kegiatan ini semata - mata untuk memutus mata rantai penyebaran covid - 19," Ujarnya.

 

Dari hasil pantauan dilapangan kegiatan sosialisasi tersebut dalam situasi aman dan kondusif.**

 


Penulis : SUPIAN

  Print Berita

0 Komentar

Tulis Komentar

Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

Komentar Facebook