Cipta Pilkada Damai

Jelang Pemilihan 9 Desember 2020 Anggota Danramil 08/Merbau gelar Patroli Pengamanan.

dibaca: 1345 kali
Oleh: Editor Politik | Minggu, 29 November 2020 - 13:37:16 WIB

Jelang Pemilihan 9 Desember 2020 Anggota Danramil 08/Merbau gelar Patroli Pengamanan.

Foto : Serka Eri Efrianto bersama Bhabinkamtibmas Desa Bagan Melibur melakukan patroli pengamanan pilkada.

MERANTI, - Sebagai bentuk partisipasi dalam pilkada melalui pemilihan langsung, anggota Danramil 08/Merbau bersama personil Polri kembali melaksanakan patroli dalam masa pendaftaran paslon untuk memastikan rasa aman menjelang pemugutan suara pada Desember 2020 mendatang.

 

Pelaksanaan patroli berlangsung di wilayah hukum Danramil 08/Merbau tepatnya di Desa Bagan Melibur.

 

Hal itu disampaikan anggota Danramil 08/Merbau, Kodim 0303/Bengkalis, Serka Eri Efrianto, patroli kali ini dilaksanakan guna untuk menghadapi segala kemungkinan yang terjadi dalam setiap rangkaian dan proses tahapan pilkada.

 

"Kegiatan pengamanan menjelang pemilihan pada Desember 2020 mendatang, kita ingin memastikan agar seluruh tahapan pilkada mulai dari pendaftaran sampai pada masa kampanye tetap berjalan aman dan kondusif," Kata Serka Eri Efrianto kepada wartawan pada Minggu (29/11) pagi sekitar pukul.10.00 WIB.

 

Disebutkan Serka Eri Efrianto, kegiatan ini sudah menjadi tugas TNI dalam memberikan pengamanan agar seluruh proses tahapan pilkada berjalan sesuai harapan.

 

"Untuk pengamanan memang sudah menjadi tugas TNI, setiap proses dapat berjalan sesuai harapan," Tutup Serka Eri Efrianto.

 

Dalam kegiatan patroli tersebut selain didukung dari TNI dan Bhabinkamtibmas Polsek Merbau , juga melibatkan masyarakat.

 

Selain itu, berdasarkan hasil pantauan dilapangan, selama kegiatan patroli bersama tokoh masyarakat Kecamatan Merbau, situasi dalam keadaan aman.**

 

 

Penulis : SUPIAN

  Print Berita

0 Komentar

Tulis Komentar

Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

Komentar Facebook