Dosen Elektro Polbeng Bantu Pemasangan Instalasi Listrik Rumah Ibadah di Desa Lubuk Muda Siak Kecil
dibaca: 2396 kaliBerita Sebelumnya
- Berita Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- Pemdes Pematang Duku Ikuti Pawai Taaruf Sukseskan MTQ Ke - 57 Kecamatan Bengkalis
- Info Kehilangan Surat Tanah Atas Nama Bukhori, HS
- PMII Bengkalis Bersinergi Dengan PLN Bengkalis: Wujudkan Akses Listrik Gratis Lewat Program Light Up
Berita Terkait
- Plh Bupati Bengkalis Segerakan Pembentukan Bengkalis Creative Network (BCN)
- PKB Serahkan Surat Dukungan Balon Kepala Daerah Kab. Bengkalis Kasmarni - Bagus Santoso
- Kapolres Bengkalis Lakukan Bakti Sosial di Desa Bantan Tua
- Bapeda Bengkalis Bahas Evaluasi RTRW dan RTD Kabupaten/Kota Untuk Mendukung 0SS
- Masyarakat Keluhkan Lonjaka Tagihan Listrik, Berikut Penjelasan Manager PLN Bengkalis
- Penjelasan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Terkait Kegiatan Rehab Kantor Desa
BENGKALIS - Tim Pengabdian Polbeng kembali lakukan Pemasangan Instalasi Listrik di Teras Masjid Al Ikhlas desa Lubuk Muda Kecamatan Siak Kecil Tim yang diketua oleh Jefri Lianda, SST, MT, dan beranggotakan yakni Himatul Amri, SST, dan Marzuarman, SSi, MT. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan dari tim Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Bengkalis sebagai wadah kegiatan pengabdian kepada Masyarakat.
Pada tahun ini Tim Pengabdian memilih Masjid Al Ikhlas Desa Lubuk Muda sebagai tempat kegiatan Pengabdian Masyakarat, dimana saat ini masjid Al Ikhlas Desa Lubuk Muda sedang melakukan renovasi atau perbaikan teras masjid, dan tim pengabdian polbeng membantu penyelesaian instalasi listrik teras masjid tersebut.
Kegiatan tersebut telah berlangsung dari tanggal 6 Juni 2020 sampai tanggal 21 Juni 2020. Pekerjaan yang hanya bisa dilaksanakan pada hari libur yaitu hari sabtu dan minggu mengingat keterbatasan waktu dari tim pelaksana.
Dijelaskan Ketua Tim Jefri Lianda “Saat ini, pemasangan instalasi listrik bagian teras sudah hampir selesai yakni sekitar 95 %, karena masih menunggu selesainya pemasangan atap baja ringan” kata Jefri.
Dijelaskan beliau juga bawa kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian mandiri yang dilakukan oleh dosen Teknik Elektro Politeknik Negeri Bengkalis sehingga semua biaya kegiatan ini berasal dari tim pelaksana.
Sebagai seorang tenaga pengajar di Polbeng, Tim Pengabdi melakukan pemasangan instalasi listrik ini secara profesional sesuai dengan Persyaratan Umum Instalasi Listrik (PUIL). Selama pelaksanaan Tim Pengabdian juga dibantu oleh masyarakat setempat yang berasal dari Dusun Durian.
“Secara umum tim pengabdi mengucapkan terima kasih kepada pihak yang turut serta dalam kegiatan ini” pungkasnya.
Selain itu juga “Target luaran yang akan dicapai dalam pelaksanaan pengabdian mandiri Polbeng 2020 adalah tercipta instalasi listrik yang aman bagi masyarakat serta masyarakat mendapatkan pengetahuan dan keterampilan dasar tentang tata cara pemasangan instalasi listrik sesuai PUIL” tutup Jefri Lianda.**
Penulis : Supian
Print Berita0 Komentar
Tulis Komentar
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.

